Valid! Inilah 4 Wanita Tercantik di Dunia Menurut Catatan Sejarah

Wanita Tercantik di Dunia Wanita Tercantik di Dunia

“Wanita dan kecantikan adalah dua hal yang saling berkaitan dan tidak dapat dipisahkan” pernyataan tersebut mutlak dan sudah ada sejak zaman dahulu, bahkan sebelum standar kecantikan dunia di tetapkan. Namun, berbeda dengan zaman sekarang, makna kata “cantik” yang tumbuh dan berkembang di era sejarah sangatlah luas, tidak hanya dari penampilan fisik wajah saja, melainkan keberanian wanita-wanita zaman dulu untuk ikut berperang melawan musuh, tak hanya itu, wanita yang dikatakan canti ialah mereka yang percaya diri, tangguh dan rajin bekerja keras tanpa melihat apakah pekerjaan yang dilakukan dapat membuat tangan mereka kasar atau tidak. Dan... ya, itulah makna cantik yang ada di masa lampau tersebut.

Sejarah telah mengakui sekaligus mencatat bahwa 4 wanita berikut ialah wanita-wanita tercantik yang pernah ada di dunia. Siapa sajakah mereka? Mari simak nama-nama serta penjelasannya di bawah ini:

  1. Helen of Troy

    Helen of Troy atau Helen merupakan wanita tercantik di dunia pertama yang berasal dari kota Troya, Turki. Helen merupakan anak dari Dewa Zeus dengan seorang manusia Leda yang lahir dengan paras wajah yang begitu cantik.

    Tak main-main, kecantikannya ini menyebabkan perang besar dan melegenda bernama Perang Troy yang terjadi antara Raja Sparta dengan Pangeran Troya selama 10 tahun demi memperebutkan hati Helen.

  2. Guinevere

    Wanita tercantik di dunia sepanjang sejarah kedua ialah Ratu Guinevere, istri Raja Arthur, sang penguasa Inggris. Menurut sejarah Raja-Raja Britania, Ratu Guinevere tak hanya memiliki wajah yang super cantik, tetapi menjadi wanita terhebat dan paling berpengaruh asal Inggris saat itu.

    Hampir sama seperti kisah hidup Helen of Troy, kecantikan Ratu Guinevere juga menimbulkan masalah yang membuat hidupnya tragis karena sebelum menjadi istri Raja Arthur, Ratu Guinevere telah menjalin hubungan spesial dengan kepala prajurit Raja Arthur. Namun, akibat rasa cinta dan kekaguman tinggi dari Raja Arthur yang menganggap bahwa Ratu Guinevere adalah wanita tercantik yang pernah ia lihat di sepanjang hidupnya, Raja Arthur pun memaksa Ratu Guinevere untuk meninggalkan kepala prajurit kerajaan lalu menikahi Ratu Guinevere.

  3. Cleopatra

    Selain menjadi wanita tercantik di dunia, Ratu Mesir bernama Cleopatra ini juga dinobatkan sebagai sosok wanita yang paling berpengaruh dalam feminisme dunia lewat riasan mata yang amat fenomenal dan membawa perubahan besar terhadap bidang kosmetik wanita. Saat itu, semua orang bahkan rakyat Eropa yang tengah berada di Mesir juga turut memuji dan mengakui kecantikan Ratu Cleopatra yang tak tertandingi oleh wanita manapun.

  4. Joan of Arc

    Terakhir ada Joan of Arc, wanita tercantik di dunia asal Prancis, tak hanya cantik, ia juga terkenal sebagai perempuan yang sangat kuat dan berani karena menjadi perempuan yang memimpin perang dengan pedang khasnya. Bahkan, berkat sikap kepahlawanannya tersebut, Joan rela disiksa dan dibakar hidup-hidup atas tuduhan sebagai penyihir saat itu. Namun, lima belas tahun setelah kematiannya, hakim menyatakan bahwa tuduhan tersebut tidak benar dan Joan dinyatakan tidak bersalah.